Download Pancingan Lovebird Ngekek Panjang untuk Latihan (Gratis) | Gerava.com
Home » Burung » Download Pancingan Lovebird Ngekek Panjang untuk Latihan (Gratis)

Download Pancingan Lovebird Ngekek Panjang untuk Latihan (Gratis)

Si burung cinta adalah primadona di kalangan kicaumania tanah air. Selain warna-warnanya yang cantik, lovebird juga bisa mengeluarkan suara kicau unik yang disebut ngekek. Dalam lomba, beberapa penilaian dipakai untuk menentukan pemenang, terutama durasi ngekek dan tingkat kelantangannya. Lovebird yang sering juara akan ditawar dengan harga mahal, bahkan sampai milyaran! Seperti lovebird Kusumo misalnya.

Lovebird konslet

Bagaimana membuat lovebird ngekek panjang dan bisa menjuarai setiap lomba yang diikutinya? Jawabannya bisa sangat banyak karena setiap orang memiliki cara tersendiri untuk melatih dan merawat gaconya (burung andalan lomba).

Salah seorang master burung asal Malang yang sudah sangat kondang di dunia perburungan, Andy Hoo, mengungkapkan bahwa tidak ada perawatan khusus yang dilakukannya agar lovebirdnya gacor dan ngekek. Om Andy simpel saja menyebut ini sebagai “rejeki.” Berbeda dengan master-master kicau lainnya, mereka menerapkan berbagai macam teknik untuk menyetting lovebirdnya.

Meski berbeda-beda, secara umum setting lovebird melibatkan beberapa perawatan dasar dan tentunya “feeling” ketika seseorang mencari “bahan” atau lovebird yang berbakat.

Jenis kelamin

Dalam perlombaan ngekek, tidak ada aturan yang menyebutkan Anda harus mengikutkan lovebird jantan atau betina. Faktanya, membedakan jenis kelamin lovebird sangat susah dilakukan karena mereka adalah burung yang dimorfik. Peternak biasanya menggunakan tes DNA untuk mengetahui jenis lovebirdnya. Cara lain adalah mengawinkan dua lovebird yang sudah berjodoh untuk mengetahui mana yang jantan dan mana yang betina (beti).

Namun uniknya, kalangan kicaumania cenderung memilih lovebird betina. Lovebird betina punya suara yang panjang dan keras/lantang, tidak mudah OB (over birahi), tenang, dan tidak mudah emosian atau terpancing suara lawan.

Entah lovebird jantan atau betina yang Anda pilih untuk dilombakan, yang pasti performa lovebird di gantangan tergantung pada perawatan Anda dan bakat si burung itu sendiri.

Menstabilkan birahi

Kestabilan birahi burung lovebird diperlukan agar dia punya mental fighter di gantangan. Kicaumania melakukan banyak cara untuk mengendalikan birahi burungnya, mulai dari mengatur menu makanan (terutama makanan peningkat birahi seperti jagung dan kangkung), memandikan dan mengembunkan rutin (setiap kicaumania punya waktu dan cara tersendiri), memasangkannya dengan lovebird lain (untulan), atau menggunakan obat-obatan untuk mengatasi OB.

Masteran

Masteran adalah memperdengarkan burung lovebird Anda pada suara lovebird lain, bisa diputar melalui mp3 dan disetel di dekat lovebird. Pemasteran sebaiknya dilakukan ketika burung masih kecil (paud) dan rutin dilakukan pada jam-jam tertentu. Anda perlu memiliki mp3 pancingan lovebird dan mp3 lovebird ngekek/ngetik panjang.

Kami sediakan beberapa mp3 pancingan terbaik untuk lovebird Anda. Silakan download langsung dengan gratis tanpa ribet:

DOWNLOAD: Mp3 masteran/pancingan lovebird durasi 13 menit

Gambar lovebird ngekek konslet

DOWNLOAD: Mp3 masteran/pancingan lovebird durasi 8 menit

Lovebird cantik

DOWNLOAD: Mp3 masteran/pancingan lovebird durasi 6,5 menit

Lovebird di alam liar

Silakan pilih mp3 masteran atau pancingan ngekek yang Anda sukai. Setiap kali mendengar suara mp3, dijamin 100% burung Anda akan langsung nyaut. Lakukan pemasteran dengan rutin, dengan atau tanpa kerodong. Usahakan situasi sekitar tenang ketika Anda memaster lovebird dan sebisa mungkin jauhkan lovebird Anda dari lovebird lain ketika pemasteran.

Demikianlah artikel kami tentang lovebird. Semoga gaco Anda selalu juara ya!