Penyebab Pomeranian Suka Menggonggong dan Cara Menghentikannya
Gerava.com. Pomeranian Suka Menggonggong. Pemilik Pomeranian pasti tahu bahwa anjing kecil ini sangat suka menggonggong. Gonggongan mereka bisa sangat mengganggu dan Anda sebagai pemilik bisa jadi sering mendapat teguran dari orang lain. Nah, kami akan membahas alasan-alasan Pom suka menggonggong dan cara menghentikannya.
Meskipun anjing pom menggunakan bahasa tubuh (posisi tubuh, posisi atau gerakan ekor, kontak mata) untuk menyampaikan perasaannya, metode komunikasi anjing yang paling umum dan efektif adalah menggonggong. Dan, tidak semua gonggongan adalah hal yang buruk.
Mari kita pelajari alasan paling umum mengapa anjing Pomeranian Anda suka menggonggong.
Alasan Pomeranian suka menggonggong
Mencari perhatian
Pom biasanya akan menggonggong agar diajak keluar untuk buang kotoran atau memanggil Anda untuk dibelai atau diajak bermain. Gonggongan ini seringkali bernada tinggi dan berulang. Ini biasa terjadi pada anak-anak anjing yang memiliki kebutuhan tertentu, seperti kedinginan, lapar, sakit gigi, dan lainnya. Tetapi bahkan anjing dewasa juga bisa menggonggong untuk mencari perhatian, terutama jika mereka belum memperoleh keterampilan untuk membuat diri mereka tetap sibuk.
Mode waspada
Seekor Pom dapat menggonggong untuk memberi tahu pemilik mereka tentang ancaman atau bahaya yang dirasakan di wilayah mereka (rumah atau halaman). Bisa jadi gangguan itu adalah tukang pos, kurir, tetangga, atau siapa pun yang datang atau mendekati rumah Anda. Menggonggong untuk peringatan juga dapat terjadi saat Pom berjalan atau keluar ke tempat-tempat umum lainnya, biasanya berarti bahwa Pom waspada terhadap orang asing.
Pom mungkin terlihat menggonggong sendiri (tanpa ada gangguan nyata di depannya), tapi sebenarnya indera pendengarannya yang luar biasa tajam menangkap suara burung atau satwa liar lain di luar rumah, suara sirene dari jarak jauh, atau pemicu lain yang tidak terlihat oleh pemilik. Jenis gonggongan ini biasanya bernada rendah dan dapat bercampur dengan geraman pelan.
Sebagai peringatan
Ini lebih dari sekedar gonggongan waspada yang dilakukan Pomeranian ketika berada dalam mode pengawasan penuh, mode pertahanan penuh, atau kesabaran mereka sudah nyaris habis. Ini bisa ditujukan kepada seseorang atau anjing lain untuk mengatakan “Pergi!” atau diarahkan kepada pemiliknya untuk mengatakan “Tinggalkan aku sendiri!” Jenis gonggongan ini biasanya sangat dalam atau menggeram cepat.
Jika ada perubahan posisi tubuh (ekor kaku, otot tegang), Pom bisa saja mulai menggertak atau menggigit.
Stres
Seekor Pomeranian bisa menggonggong karena tekanan fisik (cedera, kepanasan, diperlakukan buruk) atau tekanan emosional (alasan paling umum adalah sendirian ketika mengalami kecemasan perpisahan).
Baca Juga: Profil Anjing Pomeranian dan Cara Merawatnya – Dunia Anjing
Cara menghentikan gonggongan Pomeranian
Semua langkah ini dirancang untuk mengendalikan gonggongan anjing Pomeranian Anda. Mari selami rinciannya.
Pastikan bahwa Pom Anda cukup berolahraga
Jika seekor anjing
Seekor Pomeranian harus diajak setidaknya dua kali jalan-jalan per hari, kurang lebih selama 20 menit setiap sesi (hingga 40 menit) dalam kecepatan yang ditentukan oleh anjing itu sendiri. Untuk Pom yang terlalu hiper, jalan-jalan tambahan atau sesi kardio lari-bebas (seperti fetching) harus ditambahkan.
Berikan stimulasi mental independen
Anjing bisa menjadi sangat bosan seperti manusia. Dan, mereka sering menggonggong agar itu diketahui pemiliknya. Anda dapat membantu mencegah agar Pomeranian Anda tidak bosan dan tetap sibuk dengan memberikan mainan, khususnya mainan interaktif.
Batasi atau hilangan pemicu gonggongan
Jika ada hal-hal tertentu yang membuat Pomeranian menggonggong, seperti melihat tetangga di seberang jalan melalui jendela depan, kendaraan yang selalu lewat saat Anda berjalan bersama di pagi hari, atau burung-burung yang berkumpul di halaman belakang rumah, maka lakukan penyesuaian. Tirai dapat ditutup, jalan-jalan bisa dilakukan sedikit lebih awal atau lebih lambat, dan hal-hal yang dapat menarik satwa liar bisa Anda pindahkan ke tempat lain.
Ciptakan lingkungan yang tenang
Rumah yang selalu ramai dengan suara TV yang menggelegar, anak-anak yang berlarian, atau suasana rumah yang kacau dan berisik hampir selalu membuat anjing akan meniru keriuhan itu dengan banyak menggonggong. Jadi jika memungkinkan, jaga agar semuanya tetap damai dan tenang. Jika Anda tidak bisa membuat suasana rumah tenang, sediakan tempat yang tenang untuk Pom agar dia bisa beristirahat jika merasa kewalahan.
Latih dengan sabar
Terkadang pemilik bisa frustrasi ketika Pomeraniannya mulai menggonggong seperti anjing gila. Dengan segera ketegangan akan meningkat, spontan Anda akan bereaksi secara keliru dan itu hanya akan memperburuk keadaan. Anda harus bisa menjadi seorang pemimpin yang tegas karena anjing akan selalu patuh pada seseorang yang dianggap sebagai “alpha” alias pemimpin kawanannya.
Latih Pom Anda (bisa dengan cara menginterupsi setiap kali Pom menggonggong), selalu berikan hadiah (treat) ketika dia patuh, ulangi terus dengan sabar sampai dia terbiasa untuk mengontrol gonggongannya. Jika semua cara itu gagal, maka Anda bisa meminta bantuan pada seorang pelatih anjing profesional.